http://www.thehardisfamily.my.id/

Ciputra Cibubur Hotel Terbaik di Cibubur

 

Hari yang paling di tunggu adalah akhir pekan, karena anak-anak dan papa libur dari aktivitas, sehingga kami dapat melakukan waktu bersama keluarga (family time). Biasanya, diisi dengan pergi bersama ke suatu tempat, menginap di hotel, mengunjungi suadara  atau melakukan berbagai aktivitas bersama anggota keluarga meskipun hanya di rumah.

 

Pada akhir pecan, keluarga kami  memiliki aturan untuk mengurangi bermain gadget,  kecuali penting misal telepon kantor yang sangat urgent. Karena aktivitas suami yang sangat padat pada hari kerja, sehingga saat akhir pekan, kami mengoptimalkan  untuk melakukan aktivitas  bersama anak-anak.

 

Saat pertengahan  minggu anak pertama kami selalu menanyakan, “Hari minggu kita pergi kemana? Kita mau gapain?.” Karena hari itu, hari yang ia tunggu untuk bisa beraktivitas full bersama keluarga. Kegiatan yang kami lakukan tentunya hampir sama dengan keluarga lainnya, yaitu makan bersama, pergi ke mall, nonton film bareng, berenang, main di arena permainan, olah raga bareng atau jika ada rejeki kami melakukan staycation. Pokoknya hari minggu kita benar-benar memanfaatkan waktu bersama.

 

Namun, tadakalanya,  pada saat hari minggu kami ikut papanya ke kantor untuk menyelesaikan pekerjaannya. Kadang aku ada undangan dari komunitas, sehingga harus membawa pasukan lengkap ke acara tersebut, pokoknya yang penting bareng-bareng. Sehingga kami tetap melakukan kegiatan bersama.

 

Aku bersyukur memiliki keluarga kecil yang saling mendukung dalam segala aktivitas yang aku dan suami lakukan, begitu pun jika ada agenda dari anak-anak di akhir pekan maka kita datang bersama-sama. Sehingga dengan hal ini terbentuknya kelekatan antar keluarga. Nah ternyata ada berbagai manfaat beraktivitas bersama keluarga :  Sesuai dengan tagline kami yaitu Foundation Of Everthing is A good Family.

 

 

 

Membangun kelekatan antar anggota keluarga

Beraktivitas bersama keluarga dapat membangun hubungan agar setiap anggota saling terbuka, dan memenuhi kebutuhan setiap individu di dalamnya. Berawal dari sering melakukan aktifitas bersama, sehingga bisa membangun yang baik antar angota keluarga. Sehingga terbentuk sebuah kepercayaan antar masih-masing individu dalam anggota.

 

Saling mendukung antar anggota keluarga.

Saat melakukan ngobrol bersama keluarga, setiap anggota bisa menceritakan apapun yang sedang dihadapi misal dimulai dari anak-anak di sekolah sedang memiliki tantangan apa, kesulitan di sekolah, teman dan lain-lain. Kami sebagai orang tua berusaha menjadi pendengar yang baik dan mendukung setiap aktivitas yang dilakukan oleh anak.

 

Menumbuhkan rasa empati antar anggota keluarga. 

 Dalam ngobrol bareng bersama anggota keluarga dapat menumbuhkan rasa empati antar keluarga, Contohnya saat Ara bercerita tentang Hamzah yang suka jail dia tidak suka Hamzah melakukan A, B, C. Meskipun Hamzah baru berusia 3 Tahun tentu ia paham dengan perasaan Ara, ia paham dengan apa yang diutarakan oleh Ara. Dari sana kami melihat Hamzah sudah memilki rasa empati kepada Ara.  

 

Membangun komunikasi yang positif antara orang tua dan anak.

Hal yang paling penting adalah bagaimana membangun hubungan antar anak dan orang tua, ini menjadi sangat penting. Karena segala apapun yang terjadi dalam keluarga harus di komunikasikan. Kunci keberhasilan dalam berkeluarga adalah komunikasi. Itulah pedoman kami.  

 

Wah, ternyata banyak sekali manfaat yang didapatkan saat beraktivitas bersama keluarga.

Nah akhir pekan kemarin, Ara ingin menginap hotel, dan kami memilih di salah satu hotel dekat rumah. yaitu Hotel Ciputra Cibubur Alhamdulillah tabungan liburan kami cukup untuk memesan salah satu kamar disana. Sabtu malam aku langsung memesan melalui salah satu aplikasi.  Lalu minggu siang kami langsung check-in ke kamar yang telah dipesan. Kami pengambil kamar deluxe premium dengan ukuran kasur queen bed .

 

Sumber : swiss-belhotel.


Kamar dengan luas sekitar 26 meter persegi ini memiliki satu ranjang ukuran King dan terletak di lantai sembilan, serta dilengkapi dengan berbagai fasilitas gratis untuk kenyamanan. 

Kamar Deluxe Premium kami dilengkapi dengan berbagai fitur sebagai berikut:

• Pendingin ruangan dengan pengaturan pribadi

• Jaringan telepon NDD/IDD

• Akses internet berkecepatan tinggi

• Gratis minibar

• Pengering rambut

• Fasilitas pembuat teh dan kopi

• TV UHD 43สบ dengan saluran satelit

• Kotak penyimpanan berukuran laptop

• Kamar mandi dengan shower

• Gratis laundry

Kamar ini memiliki kamar mandi yang cukup nyaman untuk keluarga, beberapa kali menginap disini karena anak-anak suka. kata suami "Yang penting kita merasakan suasana baru dan anak-anak senang." Terlihat rasa senang dan gembira dari Ara dan Hamzah saat sampai disana.  

 

Sore hari,  anak-anak memilih  berenang di rooftop salah satu keunggulan hotel ini adalah kolam renang yang berada di rooftop sehingga kami bisa melihat kota jakarta timur dan di sore hari.Nah saat menjelang senja matahari semakin tertutup lampu-lampu mulai menyala dan suasana pun semakin romantis menurut saya. biasanya di sini suka dipakai untuk acara mini party dan barbeque

 

                                                         Sumber : Swiss Berlinhotel.com

 

Pagi itu kami menuju tempat sarapan, Makanan yang ada di hotel ini cukup bervariatif, Makanan indonesia , Western, Dan Nusantara. karena saya berpuasa anak-anak hanya  makan nasi goreng dan bihun goreng, buah,  coco krunch, jus dan susu.

Siang itu kami pun kembali ke rumah. Anak-anak senang, Bunda dan Papa pun senang. Suasana hati bahagia sehingga kita bisa menjalani aktivitas pekan ini dengan semangat baru. Ara berkata : "Terimakasih Bunda sudah mengajak kami menginap di Hotel." 

Hotel Ciputra Cibubur merupakan salah satu Hotel Terbaik yang ada di Cibubur.  Jadi bagi kalian yang ingin menginap di daerah cibubur hotel ini bisa menjadi pilihan, karena hotel ini menyatu dengan mall ciputra sehingga saat menginap bisa sekaligus berbelanja dan juga main dengan anak-anak.

 



 




2 komentar

  1. Masyaallah... Senengnya bisa healing di akhir pekan. Semoga rejekinya menular ke saya, bisa weekend di hotel juga. Hihihi...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin mbak Nof, ini juga agendanya tahun lalu hihihi kayak tahun ini belum

      Hapus